Tentunya aktivitas bermain game banyak diminati oleh banyak orang, tetapi sayangnya tidak semua gamer memiliki spesifikasi perangkat komputer yang mumpuni. Pernahkah kamu membayangkan ternyata game-game bagus ini dapat dimainkan meskipun dengan spek PC yang kentang? Judul-judul besar yang rupanya masuk ke dalam game pc ringan ini dapat kamu mainkan dengan spesifikasi komputer yang kamu miliki.
Betapa bahagianya selain dapat memainkan game bagus dengan spek PC yang low-end, kami juga akan membagikan informasi game denan berbagai genre yang ada, seperti open-world, souls-like, FPS, sampai survival game! Menarik bukan? Oleh karena itu simak rekomendasi 15 Game PC Ringan berikut yang pasti kamu suka!
15 Game PC Ringan yang Perlu Kamu Coba
Tanpa berlama-lama lagi inilah 15 game PC ringan yang sudah menunggu untuk kamu instal!
1. Sleeping Dogs
Sleeping Dogs game bertemakan open-world ini banyak dijuluki oleh gamers sebagai GTA versi China. Dan benar game yang satu ini berlatarkan di negara China dengan sinopsis seorang anggota polisi yang menyamar ke sebuah kelompok mafia China TRIAD untuk menumpas kejahatan.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7
- Processor: Quad-core Intel atau AMD CPU
- RAM: 4 GB
- Storage: 15 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce GTX 560 or ATI Radeon 6950
2. Fallout: New Vegas
Fallout: New Vegas sebuah game yang mengangkat kehidupan pasca kiamat ini merupakan seri keempat dari game Fallout. Bertemakanan open-world yang eksploratif, di sini kamu dapat merasakan dan melihat bagaimana sebuah kehidupan manusia di era setelah terjadinya kiamat nuklir.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7/Vista/XP
- Processor: Dual Core 2.0GHz
- RAM: 2 GB
- Storage: 10 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce 6 series/AMD ATI 1300XT series
3. Far Cry 3
Jason Brody tokoh utama yang akan kamu mainkan ini mulanya ingin merayakan pencapaiannya disebuah pulau. Nahas, rupanya pulau yang ia dan teman-temannya datangi ini ternyata berisi oleh kelompok kriminal yang akan memburu mereka. Game bertemakan FPS-Open World ini seru untuk kamu mainkan dengan eksplorasi yang menantang.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Windows Vista
- Processor: Intel Core i3-530/AMD Phenom II X2 565
- RAM: 4 GB
- Storage: 15 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce 8800 GTX /AMD Radeon HD 2900
4. Need for Speed™ Most Wanted
Game balap dari judul seri yang pasti kamu kenal, Need for Speed merilis versi Most Wanted yang sebelumnya pasti kamu kenal melalui Playstation 2. Meskipun memiliki judul yang sama Most Wanted kali ini memiliki perbedaan yang signifikan, grafis yang lebih bagus lagi serta ragam mobil sport yang tersedia dalam game ini.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7
- Processor: Intel Core i5-4690
- RAM: 8 GB
- Storage: 30 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce GTX 970 4 GB/AMD Radeon R9 290 4 GB
5. The Forest
Bertahan hidup di hutan belantara setelah mengalami kecelakan pesawat. Sebagai penyintas kamu harus bertahan hidup dengan keadaan seadanya di alam bebas. Selain bertahan hidup dari ketersediaan alam kamu juga harus bertahan hidup dari teror manusia-manusia kanibal yang ada di hutan tersebut.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7
- Processor: Quad Core
- RAM: 4 GB
- Storage: 5 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce GTX 560
6. Assassin’s Creed 2
Bermain sebagai Ezio, karakter dari seri Assassin paling ikonik kamu akan melakukan perjalanan bersamanya dan mempelajari budaya para Assassin di Italia pada abad ke-15. Tentu dengan gameplay unik ciri khas Assassin kamu akan menumpas lawan dengan cara diam-diam dan senyap.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Vista
- Processor: Intel Core Duo E6700/AMD Athlon 64 X2 6000+
- RAM: 1.5 GB Windows XP/2 GB Windows Vista
- Storage: 8 GB free space
- GPU: GeForce 8800 GT/ATI Radeon HD 4700
7. Call of Duty: Modern Warfare 2 (2009)
Untuk kamu yang kenal dengan Call of Duty terlebih pada seri Modern Warfare 2 ini pasti udah ga asing lagi dengan scene dimana terjadinya pembanta*an di sebuah bandara ketika sekelompok pasukan datang melalui lift. Pada game ini menceritakan perang antara dua negara Amerika vs Russian setelah terjadinya serangan tersebut. Game bertemakan FPS ini dapat dipastikan seru apalagi ini merupakan game Call of Duty.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Vista
- Processor: Intel Pentium 4 3.2 GHz/AMD Athlon 64 3200+
- RAM: 1 GB
- Storage: 12 GB free space
- GPU: 256 MB Nvidia GeForce 6600GT/ATI Radeon 1600XT
8. Dishonored
Game kali ini memiliki konsep yang unik yaitu mengusung kemampuan supernatural yang dimiliki oleh tokoh utama dalam menjalankan tugasnya untuk membalaskan dendam setelah dijebak. Berlatar waktu pada tahun 1830-an game ini memiliki variasi konflik selain pengkhianatan, yaitu adanya wabah tikus yang menjadi masalah di sebuah kota, dan adanya variasi ending dapat kamu temukan dalam permainan ini.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows Vista/Windows 7
- Processor: 2.4 GHz Quad Core
- RAM: 4 GB
- Storage: 9 GB free space
- GPU: NVidia GeForce GTX 460/ATI Radeon HD 5850
9. Grand Theft Auto IV: Complete Edition
Ini nih game yang pasti udah dikenal dimana-mana, GTA versi ke-4 berlatar tempat di kota Liberty City. Menceritakan tentang seorang veteran yang melarikan diri dari teror penjahat kelas kakap yang membuat Nico Bellic harus memerangi mereka. Game yang mengusung konsep open-world ini kamu dapat melakukan eksplorasi serta interaksi keberbagai hal yang ada di dalam sini.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Vista
- Processor: Intel Core Duo 1.8 GHz/AMD Athlon X2 64 2.4 GHz
- RAM: 1.5 GB XP/Vista
- Storage: 32 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce 256 MB 7900/256 MB ATI X1900
10. Devil May Cry 4
Devil may Cry 4, game bertemakan gotik supernatural ini menjadi debut seorang tokoh utama baru, Nero. Dengan kekuatan uniknya berupa tangan iblis “Devil Bringer” ditangan kanannya, kamu akan berperang menumpas musuh dengan segala kemampuan yang Ia miliki. Tak luput tentunya DMC pada versi ke 4 ini akan tetap diramaikan oleh tokoh ikonik, Dante.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7
- Processor: Intel Core i3 3.0GHz/AMD FX 4100 3.6GHz
- RAM: 2 GB
- Storage: 27 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce GTX 570/ATI Radeon HD 7790
11. Saints Row: Gat out of Hell
Terbang menggunakan sayap, menghunuskan pedang berapi, dan menghadapi iblis. Saints Row: Gat out of Hell, itulah yang akan kamu alami ketika memainkan game ini. Sebuah seri dari Saints Row, yang pada dasarnya berkisah tentang geng Saints yang ingin berkuasa atas wilayah.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 7
- Processor: Intel i3 2100T/AMD Phenom II X4
- RAM: 4 GB
- Storage: 7 GB free space
- GPU: Nvidia GTX 560/AMD Radeon HD 6800
12. Dark Souls: Remastered
Jika kamu tidak asing dengan game berjudul Elden Ring, maka game yang satu ini adalah salah satu sepuh dari game bergenre souls-like seperti Dark Souls. Mengangkat tentang perjuangan manusia terkutuk yang lebih tepatnya seperti mayat hidup yang ingin mencari nasibnya. Pada game bergenre seperti ini hal yang pasti perlu kamu pahami adalah pola serangan yang ada dalam game.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows 10
- Processor: Intel i5-4570 3.2 GHz/AMD FX-8350 4.2GHz
- RAM: 8 GB
- Storage: 8 GB free space
- GPU: Nvidia GTX 660 2 GB/AMD Radeon HD 7870 2GB
13. Just Cause 2
Bertemakan aksi-petualangan, Just Cause 2 berlatarkan di sebuah pulau fiktif Panau, yang terletak di Asia Tenggara. Rico Rodriguez sebagai tokoh utama, memiliki tujuan untuk menjatuhkan kekuasaan diktator Pandak “Baby” Panay. Beragam aksi dapat kamu lakukan seperti menggunakan pistol sling yang dapat mempercepat ekplorasimu.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows Vista SP1/Windows 7
- Processor: Intel Core Duo 2.6 GHz/AMD Phenom X3 2.4 GHz
- RAM: 4 GB
- Storage: 10 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce GTS 250 series/ATI Radeon HD 5750
14. Mafia II (Classic)
Pernahkah terbayangkan bagaimana kehidupan sosial seorang mafia? Pada game kali ini Mafia II, kamu akan merasakan bagaimana sistem dalam lingkungan hidup mafia. Diperankan oleh Vito Scaletta, sebagai tokoh utama yang merupakan seorang veteran perang dunia II. Sebuah game dengan narasi yang epik dapat kamu rasakan disini, serta terdapat koleksi-koleksi unik yang tidak ada di game lainnya.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Windows Vista/Windows 7
- Processor: Quad Core 2.4 GHz
- RAM: 2 GB
- Storage: 10 GB
- GPU: Nvidia GeForce GTX 9800/ATI Radeon 3870 HD
15. Prototype
Alex Mercer, manusia percobaan yang tidak mengenal siapa dirinya mencoba mencari tahu siapa yang melakukan perbuatan eksperimen tersebut kepadanya. Sebagai manusia percobaan Alex kemudian menjadi memiliki kemampuan super serta tangan yang dapat menghasilkan senjata semacam pisau besar. Game ini juga bertemakan open-world dan aksi yang tentunya kamu dapat berkeliling kota.
Kamu dapat mainkan dengan spesifikasi sebagai berikut:
- OS: Windows XP/Vista
- Processor: Intel Core Duo 2.6 GHz/AMD Athlon 64 X2 4000+
- RAM: 2 GB Vista/1 GB XP
- Storage: 8 GB free space
- GPU: Nvidia GeForce 7800 GT 256/ATI Radeon X 1800 256 MB
Bagaimana rekomendasi kami 15 Game PC Ringan dengan beragam judul besar di atas? Adakah game apa yang udah kamu pastikan untuk dicoba? Suka dengan tulisan kami? Pantengin terus artikel-artikel kami selanjutnya hanya di Armstrongsite.